Saya begitu mencintai hidupku. Setiap nafas yang kuhirup begitu melegakan dan nikmat. Saya dapat merasakan bahwa hidup ini sangat menyenangkan serta menarik. Saya tahu sebagian para pembaca budiman pasti akan menyangkal pernyataan saya bahwa hidup ini menyenangkan dengan berbagai alasan tentunya. Baiklah saya sangat menerima sanggahan tersebut namun perkenankan saya untuk menjelaskan alasan mengapa bagi saya hidup begitu menyenangkan dan menarik ( HAPPY )
Kebahagiaan adalah sebuah hal yang selalu diidam-idamkan oleh setip orang di seluruh planet ini. Namun banyak sekali orang yang tidak mengetahui
bahwa kebahagian adalah sebuah pilihan. Happiness is a choice, it's not a destiny. Jika Anda ingin bahagia, maka Anda akan mendapatkannya, sebaliknya jika Anda tidak menginginkannya maka jangan pernah berharap kebahagiaan dapat menyentuh diri Anda.
Teddy hari ini sedang tidak beruntung karena ia baru saja dimarahi oleh managernya karena hasil kerjanya yang kuran memuaskan tetapi setelah melewati ruang manajernya ia tetap dapat tersenyum dengan lepas. Hal ini jelas membuat rekan-rekan kerjanya kebingungan. Pikir mereka mungkin Teddy terlalu stress sehingga menjadi begini. Tentu saja hal yang dialami oleh Teddy adalah kebalikan dari semua pemikiran rekan kerjanya. Ia tersenyum lepas karena ia memilih untuk tetap berbahagia meskipun apapun yang terjadi sebab menurutnya kini ia telah mendapatkan masukan dan pelajaran berharga setelah menghadap manajernya, Ingatlah bahwa kita belajar lebih banyak dari kegagalan kita bukan keberhasilan kita.
Tetapi bagaimana mungkin seseorang yang sedang tertimpa masalah dapat tetap berbahagia. mungkinkah? jawabnya adalah mungkin-mungkin saja. Mayoritas hal yang menentukan kita tetap bahagia atau tidak adalah bagaimana kita menyingkapi apapun yang kita alami. Kita katakan bahwa pikiran adalah penentu suasana hati kita ( kebahagiaan )
Jika Anda dapat tetap membuka pikiran Anda untuk dapat berpikir positif dan objektif maka sebenarnya kita tidak perlu bersedih ataupun cemas, seperti halnya apa yang terjadi dengan Teddy. Oleh sebab itu rubahlah mindset Anda dalam menyingkapi hal-hal yang Anda jumpai niscaya hidup ini akan berubah menjadi lebih indah, menarik dan tentunya menyenangkan.
Salam ispirasi!
sumber foto: http://shanti.blogdetik.com/files/2008/11/happy_face.jpg
No comments:
Post a Comment